Minggu, 12 Desember 2010

Oasis



Entah mengapa dan darimana, aku menemukannya, oasis itu.
Tiba-tiba saja nampak dihadapanku.
Menembus bola mataku dan berusaha menarikku kedalamnya.

Aku mencoba mendekat dan menelaah.
Samar, namun tampak sangat asli.
Iya kah air detengah hamparan tandus ?
Atau tak lebih dari segumpal bayangan dalam keresahan ?
Mencekik dan mengancam, membawa ke pilihan bertahan atau mati.

Ingin aku menggapainya. 
Tetapi rantai di kakiku begitu berat. 
menimbang-nimbang masih adakah tenagaku untuk berjalan kesana ?

aku begitu lemah, aku sudah tak kuat lagi,
hanya tersisa untuk memenuhi alveolus dan membiarkan jantungku berirama.

aku binggung dalam sebuah ilusi.
aku menimbang yang tidak pasti,
hatiku berkata "jangan lagi"

Sabtu, 11 Desember 2010

Catatan Kecil


SUDAH BEBERAPA PEKAN 
ini aku benar-benar merasa sendiri. I had nobody to share with. Aku nggak punya siapa-siapa untuk bercerita. Mungkin lebih tepatnya 'hampir tidak punya'. Mungkin ini sedikit berlebihan , tapi percaya nggak percaya ini pasti bakal kejadian di setiap orang yang punya beberapa teman akrab.

Mereka(teman akrab kita) mulai sibuk dengan urusan masing-masing. Mungkin itu masih bisa ditoleransi, tetapi bagaimana kalau mereka sudah punya pacar semua sedangkan aku ? aku ? aku masih memainkan peran “single fighter” disini. Masa iya sih aku nyurhatin pacar orang mulu? Khan nggak enak juga jadinya, sungkan.

Sekarang aku cuma punya dua teman untuk bercerita. Gara dan Livia (mereka masih berbetah menjomblo). Lainnya? Seperti yang aku tadi katakan, yang lain sudah berpasangan semua, tinggal aku yang masih single fighter. Hahaha.

Kata livia, ada baiknya aku membuat catatakan kecil. “Maksudnya , Diary ?” ya, diari. Kurang lebih aku cukup membutuhkannya sekarang. Mengapa? Selain karena aku lebih suka menulis dariapada berbicara, juga dengan menulis diary akan membuat (sedikit banyak) merasa lega. Itu kata Livia.

Aku mulai berfikir-fikir. Mungkin ini benar. Aku butuh untuk menulis sebuah catatan kecil. Dan tiba-tiba saja aku sekarang begitu menginginkannya (meskipun, sekarang aku belum menulis apa-apa. Gimana mau nulis, buku nya aja belum ada? Hahaha). Tetapi ini pasti akan saya lakukan. J I need this.

Kamis, 05 Agustus 2010

Rupiah Berharap Menjadi Si Minimalis




                                                                                                        RUPIAH BERGAYA MINIMALIS ? Memangnya gedung rupiah berdesain minimalis ada dimana? hehehe. Bukan dong, maksudnya Si Rupiah, mata uang Indonesia, tanah air kita tercinta, ingin menyederhanakan bentuknya. Jadi yang semula Rp1000 , ingin dijadikan Rp1 . Yang semula Rp10.000 menjadi Rp10 dan seterusnya.Demikian sering disebut juga redominasi.



Apakah diantara anda sudah ada yang tahu tentang redenominasi? Sebenarnya apa tujuan redominasi? Jawabannya kembali pada paragraf sebelumnya bahwa redenominasi ini dimaksudkan untuk menyederhanakan nominal Rupiah. Sebenarnya pemerintah sayang kok sama kita. Redenominasi ini diusahakan pemerintah dengan harapan akan bisa memudahkan penulisan nominal (nilai jual) barang dan jasa. Disisi lain, dengan penyederhanaan ini juga bisa mempermudah akutansi, dll.

Sayangnya, ini membutuhkan waktu yang lama dan beberapa pakar masih meragukan keberhasilan 'metode minimalis' ini. Sebab, masyarakat yang tidak tahu tentang redenominasi sering kali mengira bahwa redominasi seperti ini dianggap pemotongan nilai mata uang seperti yang pernah terjadi pada tahun 1996.

Beberapa negara juga ada yang melakukan redenominasi mata uang dan beberapa diantaranya berhasil. seperti Turki, Taiwan, Rumania, dan Cina. sedangkan yang pernah mencoba dan gagal adalah Zimbabwe.

Di Indonesia, redenominasi akan ditargetkan optimal pada tahun 2022 dengan sosialisasi yang dimulai pada tahun 2012.

Minggu, 04 Juli 2010

Kebodohan Bersyarat : Sate dan Ayam




                                                                                                            INILAH yang disebut kebodohan bersyarat . menjadi bodoh karena beberapa syarat yang tak bisa dipungkiri . salah satunya dalam cerita saya :

Begini ceritanya, ehm.. ehm.. malam ini khan aku baru pulang dari Sidoarjo. Nah, baru saja masuk ke dalah rumah, yang namanya perut sudah nggak bisa diajak kompromi lagi. Lantas aku tanya ke bude "masak apa mama ndut?" (btw, aku kalo manggil bude pakai sebutan "mama ndut" hehehe) "nggak masak vant. kamu belum makan tho?" Pastinya ! "iyah nih, lapeeer. makan apa ya enaknya?" sejenak budeku berfikir, "makan sate saja ya?" dengan semangat aku meng-iya-i saja sranbudeku tercinta ini. "Oke deh, aku yang beli! tapi aku juga beli sampoo yah ? hehehe. sampoo-ku habis" jawabku sambil cengengesan.

Akhirnya aku berangkat. menggunakan sepeda motor. menarik gasnya dan mencapai kemudi hingga sampai lah aku di depan warung sate langganan bude. "Bu, beli satenya ya ? yang ayam, 10 tusuk, nggak pakai gajeh. Nggak pakai bawang, tapi tetep pakai jeruk, nggak usah lontong, terus sambelnya dipisah. bungkus ya bu?" celotehku panjang lebar pada ibu penjual *crewet banget yah ternyta gw ? hahaha* . "oh iya nak, iya." jawab ibu itu sambil tersenyum ramah. Sambil menunggu sate yang aku pesan matang dan siap santap, aku membeli shampoo yang aku inginkan. hahaha. *baru kali ini aku nemu sampoo yang cocok sama rambutku setelah sekian lamanya aku hidup*

Yes ! sate selesai ! :D dari baunya... hmmmm... mak nyuss nih ! "tujuh ribu dek," kata di ibu penjual sambil menyodorkan sate ayam 10 tusuk, nggak pakai gajeh, nggak pakai bawang... bla... bla... bla... (seperti pesananku diatas) yang sudah matang :D "oh iyah, mkasih ya buk." jawabku sambil memberikan uangnya. duh, senangnya hati ini. lama nggak makan sate, eh pulang-pulang badan capek malah makan sate . *Horeeeeeeee !!!*

Nyaaam ! Kenyang deh nih yang namanya perut. lidah juga audah puas dimanjakan potongan-potongan ayam yang dibakar ditambah bumbu kacang yang semakin membuat berselera. Oke, acara makan malamhari ini usai. but WAIT ! Something wrong here... :(

Cepat-cepat aku larike washtafel dan menenggok ke cermin. "Ya Tuhan ! Aku lupa!" gumamku sambil meratapi bayangan wajahku di cermin . "Aku ini alergi ayam ! belakangan kumat dan tiga hari lalu kumat berturut-turut, baru tadi pagi sembuh . dan sekarang .... " Dan sekarang aku lupa dengan APA YANG BARU SAJA AKU MAKAN ! SATE AYAM ! sekali lagi : AYAM !


Aku lupa kalau sate yang aku makan itu berbahan dasar AYAM ! Aku alergi ayam ! oh tidaaaak !!!

*sambil garuk-garuk kuping, mata, dan pipi*

*TIDAAAAAAAK !!! alergiku kumat lagi !!! huhuhuhuhu...*  T.T

nb: posting ini ditulis sambil kucek-kucek mata dan garuk-garuk pipi . mirisnya malam ini. hiks 
T_T


-Gradvient-


Rabu, 30 Juni 2010

'Kiwi Cocktail' ke 'Kiwi Soda'




                                                                                                                          GANTI nama ! (lagi?) Ya !
hehehe. ganti nama lagi nih, nggak tau kenama nggak 'sregh' aja sama nama "Kiwi Cocktail". So, mau nggak mau otak gw berperintah buat ganti nama blog yang baru gw bkin beberapa jam lalu ini. 

Nggak tau kenapa jugak, harus dengan nama Kiwi dan nama minuman "soda" . mungkin krn saya suka buah kiwi dan Soda adalah minuman sedrhana namun banyk disukai. Ya sudah, saya pilih saja nama "Soda".

Saya rasa cukup lucu, hehehe. *kayak yang punya blog dong yah ?* hahaha :D
Oke lah, ini posting geje ke-3 saya. semoga posting-posting berikutnya nggak geje dan sedikit lebih penting. hahahaha.

see you in next post :*

-Gradvient-

TUMBLR.com




                                                                                                     SUDAH pada tau yang namanya TUMBLR belum ? mungkin beberapa atau banyak orang sudah tahu apa itu tumblr. hehehe. rupanya TUMBLR adalah blogsite ! oke bisa dibilang serumpun dengan yang namanya blogspot, wordpress, dan macam-macam blog lainnya.

Penasaran ? Iya sih,... hehehe. alhasil akhirnya aku juga bikin tumblr. :D dan akhirnya saya punya BLOG KEEMPAT SAYA (banyak bener maz ? nggak capek ap tuh ?) .

oke, saya pun belum posting apa-apa di tumblr saya . :D *jadi maksud posting ini sebenarnya apa ya? -.-*
sekedar promosi. hehehe.

buat yang mau gabung, just klik HERE
dan yang mau lihat blog saya, mari DISINI

see you in next post ;)

-Gradvient-

Selasa, 29 Juni 2010

First Post




                                                                                                      OKEY, ini posting pertama saya. Tapi sayangnya ini bukan blog pertama saya. Ini yang ketigakalinya (what ?!) . pasti mikir ya, banyak bener bikin blog ? hahah:D . saya juga berfikir demikian dan ... saya pun tidaktahu alasan saya kenapa suka membuat blog baru berulang-ulang? tentunya dengan email yang beda dan ini menunjukkan bahwa saya punya banyak email *numpangcurhat* hahaha.


Yah, semogasaja ini yangterakhir dan blog ini terus saya gunakan sebagai blog personal saya. *capek bukkk gnta-gnti blog g jelas. hahahaha.


see you in next post ;)